Thursday, November 10, 2011

Usir Batuk Pilek Secara Alami



  
MUSIM, hujan tiba waspadai serangan batuk pilek yang kadang susah disembuhkan, Penyakit ini mudah menyerang setiap orang. Tak pandang usia maupun jenis kelamin dan datangnyapun bisa lebih dari sekali dalam setahun, terlebih pada anak - anak yang masih sangat rentang dengan penyakit. Bagi setiap orang malah menganggap penyakit ini sudah menjadi penyakit langganan yang selalu datang setiap kali terjadi perubahan musim.
   Jika terlanjur mengalami gejala batuk pilek, berikut ini ada beberapa hal yang bisa di lakukan untuk membantu mengurangi rasa sakit dan mempercepat penyembuhan secara alami.
   Pastikan tubh anda mendapatkan cukup istirahat di tempat tidur, lepaskan sejenak rutinitas sehari - hari dan usahakan untuk menghalau stress. Tubuh anda membutuhkan istirahat supaya mampu memerangi penyakit ini.
- Minumlah banyak cairan, terutama air putih, jus buah segar, atau teh herbal panas.
- Mengkonsumsi sup sayuran dengan bumbu bawang putih akan sangat membantu. Karena bawang putih banyak mengandung bahan - bahan yang berfungsi anti mikroba anti virus dan anti protozoa.
- Echinacea adalah herbal yang telah dikenal bisa mengatasi batuk pilek. Namun herbal ini hanya efektif di gunakan saat kita terkena infeksi virus.
- Vitamin C dalam dosis tertentu, meskipun tidak bisa mengobati namun setidaknya Vitamin C mampu mengurangi keparahan penyakit atau memperpendek  selang waktu terjadinya gejala.
- Minyak ecencial yang mengandung euchalyptus dan menthol telah lama di gunakan untuk mengatasi batuk pilek dan flu. Menthol banyak terdapat pada pappermint, sedang eucalyptus terdapat pada minyak eucalyptus.
- Untuk mengatasi batuk buat ramuan madu dan jeruk nipis jika cukup parah buatlah ramuan lidah buaya dan madu.
- Agar anda tidak menjadi sumber penularan jangan lupa untuk sementara waktu kurangi kontak dengan orang lain. Tutup hidung dan mulut jika bersin.

No comments:

Post a Comment